About Me

header ads

Ngaji Bareng Bisa Jadi Sarana Pengentasan Kemiskinan


Rutintas Ngaji bareng malam sabtu pahing  masyarakat Tamanrejo kali ini mengusung tema "Sesarengan Menuju Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Blora, di Padepokan Taman Setro, Jumat (20/1/2023)

Dalam acara ngaji selapanan dikemas dengan seni budaya dan lantunan musik akustik.

Hadir dalam acara ngaji tersebut, Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos P3A) dan Ketua Baznas Kabupaten Blora, dan juga kepala desa desa dan tokoh masyarakat.

Kepala Dinsos P3A Kab Blora, Dra. Indah Purwaningsih, M. Si, saat ditemui awak Media  di Padepokan Taman Setro menyampaikan memberikan apresiasi untuk kegiatan tersebut.  

Dijelaskan oleh Indah, kegiatan ngaji bareng itu dapat digunakan sebagai sarana komunikasi langsung dengan masyarakat. 

Dengan begitu, dikatakan oleh Indah, bisa dimanfaatkan untuk pengetasan kemiskinan bersama sama sesarengan Mbangun Blora.

"Termasuk salah satu adalah ngopeni kadang kekurangan dengan situasi seperti  ini ada komunikasi langsung ketemu masyarakat," paparnya. 

" Disini dapat ketemu tokoh-tokoh masyarakat, sehingga dapat saling bersinergi antara masyarakat dengan Pemerintah termasuk dengan Baznas, aehingga tidak ada dusta diantara kita," ucapnya.

Indah Purwaningsih mengatakan bahwa apa yang disampaikan masyarakat diacara tanya jawab  terkait Data DTKS sebetulnya  tidak masalah untuk di perbaiki.

Hal itu dikatakan Indah merupakan salah satu  tugas Dinsos merevisi data.

"Namun, perbaikan data itu semua by sistem, ada prosedurnya dalam hal ini mengusulkan atau mengeluarkan lewat Musdes,"jelasnya. 

Sementara itu, Kepala Baznas Kabupaten Blora H Sutaat menyampaikan, dalam kegiatan tersebut bisa menyerap aspirasi masyarakat dengan program-program pemerintah dan apa yang di inginkan pemerintah.

"Ini forum budaya, religi dan aspiratif menyerap aspirasi dari masyarakat langsung," ungkapnya.

Lebih lanjut, untuk fakir miskin sendiri di bagi menjadi dua bagian yang pertama miskin konsumtif yaitu terdampak bencana dan miskin produktif yaitu yang masih bisa bekerja.


Sementara disela-sela acara ngaji di Padepokan Taman Setro Seluruh Tamu Undangan mengucapkan selamat ulang tahun untuk pernikahan H. Muhammad Nur Solikhin, S. IP yang ke 17 dan ini merupakan  momen terindah bagi pemilik padepokan Taman Setro.

Ucapan syukur dan rasa terimakasih di sampaikan Gus Solik  beserta istrinya dengan di tandai potong kue dan nyayian Selamat Ulangtahun semua yang hadir di pengajian  Sabtu Paing di padepokan taman Setro. ( ms dhe & hd) 

Posting Komentar

0 Komentar