About Me

header ads

Perkuat Link and Match, SMK Muhammadiyah 1 Blora Kerjasama dengan Astra Daihatsu Motor

 


Astra Daihatsu Motor  terus memberikan kontribusi nyata kepada siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan memperkenalkan dan meningkatkan kerja sama antara sekolah dengan Industri Dunia Usaha dan Dunia Kerja (IDUKA).

Hal tersebut terlihat dengan Program Pintar Bersama Daihatsu (PBD), kerjasama antara Astra Daihatsu Motor dengan SMK Muhammadiyah 1 Blora, Sabtu (22/10/2022).

Program Pintar Bersama Daihatsu (PBD) bukan hanya sekadar kerja sama antara sekolah saja  namun merupakan upaya link and match atau menikahkan kebutuhan SMK dan dunia industri.

Menurut Raditiya Nugraho  dari koordinator tim pintar bersama Daihatsu Jawa Tengah, dalam dunia kerja sekarang ini harus punya skill yang memadai dalam industri modern. 

"Siswa didik supaya selaras dengan dunia kerja dan guru juga di bekali ilmu yang selaras dengan kebutuhan yang sekarang,"terangnya. 

Raditiya Nugraho menerangkan sudah ada kerjasama dengan SMK di Jawa Tengah sudah 120 sekolah. Dan guru dibekali ilmunya selam 2 hari.

Dan siswa-siswi bisa mendapatkan sertifikat uji kompetensi yang di selenggarakan oleh Daihatsu motor.

"Siswa bisa mendapatkan sertifikat kompetensi yang di selenggarakan oleh PT Daihatsu sehingga bisa mendapat kesempatan kerja di perusahan otomotif dan yang boleh mengikuti uji ini  kelas 12 ataupun dari kelas 11 yang sudah mahir,  "ucapnya.

Dengan kerjasama dengan Daihatsu, diharapkan murid-murid SMK dapat praktik langsung dalam pengoperasian mesin, sehingga lebih siap untuk terjun ke dunia kerja.

Kepala SMK Muhammadiyah 1 Blora Sukiran, ST

Kepala SMK Muhammadiyah 1 Blora Sukiran, ST saat di temui tim media di ruang kepala sekolah menyampaikan sangat berharap siswanya dapat diterima di dunia kerja saat sudah lulus.

"Puluhan siswa kami akan mendapatkan kemudahan dalam memperoleh pekerjaan melalui adanya program Pintar Bersama Daihatsu (PBD) SMK Muhammadiyah 1 Blora" ucapnya.

Dengan harapan ke depan SMK Muhammadiyah 1 Blora dapat memenuhi harapan dari perusahaan dan harapan orang tua sekaligus guru-guru yang mengajar. (ms dhe & hd) 



Posting Komentar

0 Komentar