About Me

header ads

Peringati HAN 2023, Dorong Anak Jadi Pelopor dan Pelapor Kekerasan


Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DINSOS P3A) Kabupaten Blora, mendorong anak-anak untuk menjadi pelopor sekaligus pelaporan terhadap kekerasan terhadap anak. 

Hal tersebut disampaikan oleh Plt Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DINSOS P3A) Kabupaten Blora, Luluk Kusuma Agung Ariadi AP. hadir dalam peringatanHari Anak Nasional (HAN) dihadiri langsung di Alon Alon Blora, Minggu (6/8/2023).

" Bagaimana anak tidak menjadi pelopor saja tapi juga berani menjadi pelapor terhadap kekerasan  pada anak, " terangnya.

Menurut Luluk Kusuma AP, hak-hak anak anak harus lebih terlindungi, untuk itu anak-anak harus memiliki keberanian sebagai pelapor apapun terjadi kekerasan pada anak.


Plt Kepala DINSOS P3A Kabupaten Blora, Luluk Kusuma Agung Ariadi AP.

"  Dan khususnya untuk anak perempuan juga harus berani sebagai pelapor terhadap adanya kekerasan, " ujar Luluk. 

Luluk yang juga Staf Ahli Bupati Blora Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda Blora itu menjelaskan, Dinsos P3A juga  memberikan pendampingan terhadap anak di era digital.

Dijelaskan oleh Luluk, hal itu dilakukan supaya anak tidak terpengaruh dengan dampak negatif gadget.

" Untuk itu Dinsos P3A Blora berkerja sama dengan Unichef dan Yayasan Setara untuk memberikan  beberapa pelatihan terkait dengan digitalisasi, " jelas Luluk. 

Luluk puna berpesan agar anak-anak Blira untuk pandai dan bijak menggunakan gadget. 

" Sesuai dengan tagline hari anak,  yaitu think before click, artinya Berfikir sebelum kamu click di medsos, " papar Luluk. 

Sementara Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) Kabupaten Blora,  Amidah Hayu Kristiana S.sos.MM menyampaikan kegiatan HAN dalam Car free Day merupakan ajang kreatifitas anak sebagai upaya pemenuhan hak anak.


Kabid Pemberdayan Perempuan dan Perlindungan Anak Dinsos P3A Kabupaten Blora,  Amidah Hayu Kristiana S.sos.MM

" Ada gelaran permainan tradisional, pelayanan dari adminduk dan layanan perpustakaan keliling kemudian juga dari berbagai sponsor yang ikut menggelar kegiatan Car free day ini, " jelasnya. 

Dilanjutkan oleh Amidah Hayu, ada juga bhakti sosial berupa pembagian grobag sampah, tempat sampah, bibit ikan, pupuk serta bantuan air bersih  dan juga bantuan dari Waka Polri Komjen Agus Andrianto paket sembako sekitar 450 sembako.

Diterangkan oleh Amidah Hayu, kegiatan ini juga melibatkan semua pihak dan  dinas Pendidikan karena untuk menampilkan kreatifitas dari anak.

Hadir dalam peringatan HAN Kabupaten Blora dari unsur  Forkompimda Blora, Kepala Dinas PPPA Provinsi Jawa Tengah, Bunda Forum Anak Kabupaten Blora, Kepala OPD Kab. Blora, Forum Anak Blora, serta ratusan guru dan pelajar. (ms dhe &hd) 

Posting Komentar

0 Komentar