About Me

header ads

Deteksi Dini Kesehatan Remaja, Dinas Kesehatan dan Anggota DPRD Propinsi Kunjungi SMK Musaba


Guna melakukan deteksi dini kesehatan remaja, anggota DPRD Propinsi Jawa Tengah dan Dinas Kesehatan Prop Jateng melaksanakan kunjungan SMK Muhamadiyah Blora, Jawa Tengah, Sabtu (22/10/2022).

Kepala Sekolah SMK Muhamadiyah I Blora, Sukiran, ST menyampaikan, SMK Musaba bekerjasama dengan dengan Dinas Kesehatan Jawa Tengah, dinas kesehatan Propinsi dan DPRD Propinsi Jateng menyelenggarakan pengecekan kesehatan meliputi Berat badan, tinggi badan serta cek HB.

"Ada 75 siswi yang dilakukan pengecekan yang nanti perlu ditindak lanjuti untuk pengecekan berikutnya, dan kami masih menunggu hasil dari pihak dinas," terangnya.


Lebih lanjut, terkait dengan kegiatan itu sekolah nanti di minta untuk mendampingi siswi tersebut yang perlu pemeriksaan tindak lanjut di Puskesmas Kecamatan Blora

"Dengan adanya kegiatan ini nanti sekolah mengetahui kondisi kesehatan putri-putri kami, sehingga untuk tindaklanjutnya lebih mudah dan untuk antisipasi hal-hal yang kurang baik," tambahnya.

Sementara itu, DPRD Provinsi Anggota Komisi E, Muh Zain memaparkan, pihaknya bersama Dinas Kesehatan melakukan turba ke beberapa daerah, ke masyarakat langsung ke sektor pendidikan, kita melihat lebih dekat kondisi kesehatan masyarakat paska covid. 


"Membangkitkan kembali semangat belajar anak-anak di paska pendemi yang kemarin daring selama dua tahun, sekarang luring, di dalamnya kita beri materi-materi terkait bagaimana menjada mutu gizi anak," ujarnya.

"Kami dari komisi E yang membidangi tentang kesehatan memang kita dorong dari dinas kesehatan provinsi, dengan harapan anak-anak mendapatkan ilmu terbaik dan tetap menjaga kesehatan aktifitas sehari-hari," paparnya. (ms dhe & hd) 



Posting Komentar

0 Komentar