About Me

header ads

Ikuti Medical Check Up, Partai Nasdem Blora Optimis Hadapi Pemilu 2024


Bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) Kabupaten Blora  mengikuti tes kesehatan (medical check up) di RSUD dr. Soetidjono Blora, Selasa (2 /5 /2023).

Pemeriksaan ini sebagai syarat administrasi mengikuti kontestasi pemilu tahun 2024.

Sakijan, salah satu Bacaleg dari Partai Nasdem menyampaikan medical check up merupkan tahapan pendaftaran bacaleg peserta Pemilu  legeslatif 2024. 

" Dalam pemeriksaan ini setiap calon anggota legislatif Pemiilu 2024  menjalani pemeriksaan Kesehatan jasmani dan kejiwaan sebagai syarat administrasi, terangnya, " ujar Sakijan. 

Sakijan yang juga Wakil Ketua DPRD Blora itu menambahkan  bahwa semua bacaleg dari Partai Nasdem sudah menyatakan kesiapannya untuk mengikuti tahapan tes ini. 

" Alhamdulillah, hari ini  bacaleg partai Nasdem  dari dapil empat sudah mengikuti tahapan tes kesehatan di RS. Soetidjono, " jelasnya. 


Dikatakan Sakijan, pada tahapan tes kesehatan itu diawali dari tes kesehatan jasmani dan tes tertulis sedangkan untuk tes kejiwaan besok pagi sampai hari sabtu.

Diterangkan Sakijan, Partai  Nasdem pada pemilu 2019 kemarin  mendapatkan  7 kursi, pihaknya berharap Tahun 2024 ada penambahan perolehan kursi. 

Kemudian ia menambahkan bahwa Partai Nasdem mempunyai target walaupun tidak muluk muluk akan tetapi perolehan kursi harus naik dari Tahun 2019 dan minimal kita bisa bertahan. 

"Untuk itu, Partainya akan mengusahakan lebih dari 7 kursi. Ini merupakan Terget dari DPW, " jelas Pimpinan DPRD Blora tersebut. 

Berbeda dengan tahun sebelumnya, pendaftaran caleg dari Partai Nasdem ini, katanya banyak bermunculan wajah wajah baru. 

"Memang banyak generasi baru yang sudah mendaftarkan diri ke DPD Partai Nasdem. Alhamdulillah Caleg kita sudah lengkap dan apa yang kita targetkan nanti bisa terlaksana." pintanya. 

Ia meyakinkan untuk menghadapi pemilu kedepan Partai Nasdem masih solid, dan tidak ada yang pindah sama sekali.

" Kami berharap dari rekan-rekan fraksi Nasdem lolos kembali, dan caleg baru bisa untuk menambah kursi, " pungkas Sakijan, Politisi Partai Nasdem dari Dapil empat Kunduran, Japah dan Todanan. (***)

Posting Komentar

0 Komentar