About Me

header ads

Guyub Rukun, Warga Mlangsen Peringati HUT RI dengan Berbagai Kegiatan


Dalam rangka memerihakan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke 78, warga Kelurahan Mlangsen menyelenggelarakan berbagai macam perlombaan di Graha Nusantara  Jumat (4/8/2023).

Kepala Kelurahan Mlangsen, Evi Kartikasari SE.MM., mengatakan sangat mendukung kegiatan warga Mlangsen yang mengadakan kegiatan perlombaan dalam rangka Memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indoneaia  ke 78.

Hal itu dikatakan Evi Kartikasari saat hadir bersama warga RT 02 RW 03 Kel Mlangsen, dan mengikuti pertandingan bulutangkis.


" Kegiatan ini dapat menjalin silahturami dan kekompakan serta guyub rukun warga Kelurahan Mlangsen dan menata lingkungan yang lebih tambah bersih  terkhususnya RT 02 RW 03, " terang Evi Kartikasari.

Evi Kartikasari, berharap dengan tema HUT RI ke 78 " Terus Melaju Untuk Indonesia Maju" dapat membawa semangat untuk seluruh rakyat Indonesia dan memiliki visi yang lebih baik ke depannya.

" Serta membangun bangsa yang lebih hebat lagi pada umumnya dan khususnya  Kelurahan Mlangsen, " ujarnya. 

Muhammad Riyadi, selaku Ketua Rt 02 / 03 Kelurahan  Mlangsen  menyampaikan dalam memeriahkan kemerdekaan Republik Indonesia ke 78, menggelar berbagai macam lomba lomba.

" Antara lain lomba anak anak, serta lomba bagi bapak bapak maupun ibu ibu, seperti lomba makan kerupuk, lomba balap karung, lomba balap kelereng dan lomba bulutangkis, " jelasnya.

Ditambahkan M. Riyadi, bahwa dalam memeriahkan HUT RI warga RT 02 RW 03 juga akan melaksanakan kegiatan jalan sehat yang akan dilaksanakan pada hari minggu tagal 6 agustus 2023  dengan berbagai macam macam hadiah.

" Semoga dapat menembuhkan rasa nasionalisme,  kepatriotan  dan memepuk jiwa kebersamaan diantara warga satu sama lainnya, " terang Riyadi. 

Selain itu, Riyadi berharap semua warga bisa hidup berdampingan menjaga satu keaatuan sesama warga dalam pembangunan khususnya di lingkungan Kelurahan Mlangsen. (ms dhe & hd) 

Posting Komentar

0 Komentar