About Me

header ads

Tepis Isu Mangrak, Kepala DP4 Blora Pastikan RPH Beroperasi Akhir Tahun

 

Plt. Kepala Dinas Pangan Pertanian Perternakan dan Perikanan (DP4) Kabupaten Blora, Ngaliman menepis anggapan rumah pemotongan hewan (RPH) yang dibangun disebelah selatan Pasar Rakyat Sido Makmur Blora mangkrak. 

Hal tersebut disampaikan Ngaliman saat Bimbingan Teknis  (Bimtek) "KOMODITAS PETERNAKAN "PERBIBITAN SAPI POTONG TERSTANDAR DI KUPATEN BLORA" bersama Balai Penerapan Strandar Instrumen Pertanian (BPSIP) dan Firman Subagyo  Anggota DPR RI Komisi IV di Aula Hotel Al Madinah Blora Senin  (6/11/2023).

Menurut Ngaliman, RPH tersebut sebenarnya tidak, tapi pembangunannya belum selesai. 

Pembangunan yang dimaksud, jelas Ngaliman adalah persoalan Instalasi Pengelolaan Air Limbah (IPAL).

Plt. Kepala Dinas Pangan Pertanian Perternakan dan Perikanan (DP4) Kabupaten Blora, Ngaliman

" Kalau IPAL nya sudah dibangun, kita siapkan tenaga-tenaga profesionalnya, " jelasnya. 

" Insha Allah tanggal 19 Desember 2024 nanti kita resmikan untuk operasi pertamanya, " tegasnya. 

Terkait Bimtek, Ngaliman  mengungkapkan sangat penting bagi peternak di Blora. Hal itu mengingat Blora memiliki populasi sapi tertinggi di Jawa Tengah dan populasi terbanyak nomor 2 secara nasional.

Dalam kesempatan itu, Ngaliman juga menghimbau kepada penerima bantuan sapi agar tidak menyalah gunakan bantuan.

"Karena dilihat dari islam tidak sesuai dengan syariat, dan untuk selalu dirawat dengan baik," ujarnya.

Lebih lanjut, Ngaliman menghimbau kepada peternak untuk menyampaikan data secara benar. 

"Misalkan tidak mati, ya jangan dilaporkan mati, semua kelompok tani yang mendapatkan bantuan kita minta untuk komitmen," harap Ngaliman. (ms dhe &hd)

Posting Komentar

0 Komentar