About Me

header ads

Pidato Perdana, Bupati Arief Komitmen Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan

Pemerintah Kabupaten Blora terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan kesehatan dengan melakukan pengembangan di tiga rumah sakit daerah, antara lain RSUD Samin Suro Sentiko, RSUD Soetijono Blora dan RSUD Soeprapto Cepu. 

Hal itu disampaikan Bupati Blora Arief Rohman saat pidato perdana dalam paripurna DPRD Blora, Selasa (4/3/2025).

Bupati Arief mengatakan beberpa rumah sakit di Blora, siap melayani pasien dengan fasilitas BPJS Kesehatan.

"Dalam 99 hari kedepan, pasca pelantikan dan mengikuti retreet di Magelang waktu lalu, pemerintah menargetkan beberapa rumah sakit umum daerah di Blora dapat tercover pelayanan dari BPJS kesehatan, agar pelayanan bisa berjalan lebih optimal," terang Bupati Blora Arief Rohman.

Arief memaparkan dari sisi penerimaan jumlah pasien yang dilayani, rumah sakit tersebut menunjukkan grafik positif. Hal ini tentu memberikan dampak positif bagi ekonomi dan pelayanan kesehatan di Kabupaten Blora.

"Pemerintah sudah berkomunikasi dengan pihak BPJS Kesehatan, dan kami menargetkan pelayanan BPJS di RS Saminsuro Sentiko bisa berjalan optimal.

Meski begitu, pihaknya juga mengungkapkan bahwa meskipun tidak menggunakan BPJS, perkembangan RSUD Saminsuro Sentiko terbilang sangat baik. 

Terkait pendapatan rumah sakit yang cukup signifikan, pihak pemerintah daerah menyatakan bahwa dana tersebut akan kembali digunakan untuk investasi dalam pengembangan sektor kesehatan. 

"Kami akan fokus pada pengembangan rumah sakit di Blora, salah satunya RS Belora yang akan menjadi pusat pelayanan penyakit jantung. Kami juga merencanakan perluasan fasilitas dengan pembangunan pavilion di lokasi bekas Kampus Akper," jelasnya.

Pemerintah juga memastikan bahwa anggaran untuk pengembangan tersebut sudah masuk dalam rencana anggaran tahun 2020, dan mereka optimistis pembangunan ini akan memberikan dampak positif dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di daerah tersebut.

"Dengan adanya investasi dan pengembangan ini, kami yakin pelayanan di RS Belora dan rumah sakit lainnya akan semakin baik," ujarnya.

 "Semoga ke depannya, kami dapat terus memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat dengan lebih baik lagi." sambungnya.

Langkah ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kualitas layanan rumah sakit, tetapi juga memberikan dampak positif bagi masyarakat Kabupaten Belorana dalam memperoleh layanan kesehatan yang lebih baik dan terjangkau.

Diharapkan masyarakat terus mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas, dengan berbagi informasi dan memberikan masukan yang konstruktif.(***)

Posting Komentar

0 Komentar